Pendapatan Asuransi Jiwa di Indonesia Pulih Cepat di Masa Pandemi

Kinerja industri asuransi jiwa mengalami pertumbuhan sebesar 23,7% pada bulan Juni 2020 dibandingkan dengan pendapatan di bulan Juni 2019. Allianz Indonesia berhasil menyumbangkan pertumbuhan positif yang signifikan bagi Industri sebagai hasil dari kerja sama dan dukungan dari para mitra bisnis dan distributor bank Allianz.
16 September 2020 | Allianz Indonesia

Industri asuransi di Indonesia telah berkembang pesat selama lima tahun terakhir. Data statistik asuransi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menunjukkan, pertumbuhan aset terus meningkat sejak 2014 dari Rp807,7 triliun menjadi Rp1.325,7 triliun di bulan Desember 2019. Nilai investasi industri ini juga terus meningkat dari Rp648,3 triliun di 2014 menjadi Rp1.141,8 triliun di 2019 lalu.

Namun, di triwulan I 2020, industri asuransi dihadapkan pada pandemi Covid-19 yang tentu saja berdampak pada pendapatan secara umum. Meskipun tampak penuh dari pandemi Covid-19 global terhadap dunia perasuransian Indonesia belum terlihat, kita disajikan kabar baik, yakni pemulihan dalam penjualan premium pada bulan Juni setelah mengalami penurunan pada beberapa bulan sebelumnya karena tekanan pandemi.

Hasil riset Lifepal.co.id yang membandingkan laporan statistik asuransi OJK, menunjukkan bahwa pemulihan pendapatan premi bruto asuransi jiwa pada bulan Juni 2020 telah melebihi nilai pendapatan di bulan Juni 2019.

Bahkan, walau telah mengalami penurunan cukup drastis di awal 2020, pendapatan premi asuransi jiwa di bulan Juni 2020 menjadi yang tertinggi dibanding Januari hingga Juni baik pada tahun 2019 maupun 2020. Grafik di atas menjelaskan bahwa kinerja bulan Juni 2020 mengalami pertumbuhan sebesar 23,7% dibandingkan dengan pendapatan di bulan Juni 2019.

Laporan ini disambut positif oleh Director & Chief of Partnership Distribution Officer Allianz Life Indonesia, Bianto Surodjo. Pihaknya meyakini, dengan produk yang tepat, perusahaan asuransi tetap dapat menjangkau masyarakat dalam kondisi apapun, termasuk masa pandemi seperti saat ini.

“Peningkatan pertumbuhan premi asuransi merupakan kabar yang sangat menggembirakan, terutama di tengah-tengah tekanan kondisi ekonomi yang memburuk akibat pandemic Covid-19. Kami sangat percaya bahwa produk asuransi adalah produk yang selalu dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia dalam kondisi apapun, terutama bagi perusahaan yang mampu menyediakan produk-produk yang tepat bagi masyarakat Indonesia,” ujar Bianto.

Upaya digitalisasi layanan yang dilakukan perusahaan-perusahaan asuransi tampaknya berkontribusi terhadap pertumbuhan penjualan ini. Karena, mereka dapat memberikan layanan tanpa tatap muka di tengah berbagai kebijakan pembatasan sosial yang diberlakukan pemerintah.

“Didukung para agen dan distributor bank kami, Allianz juga telah berhasil menyumbangkan pertumbuhan positif yang signifikan bagi Industri asuransi. Di dukung oleh investasi kami dalam hal digitalisasi, kami telah membantu para agen, distributor bank, nasabah serta masyarakat Indonesia untuk dapat mengakses pembelian maupun layanan produk-produk asuransi dengan lebih mudah di tengah-tengah kondisi pandemi ini,” tambah Bianto. 

Demikian analisis statistik pendapatan premi bruto perusahaan asuransi jiwa, beserta pendapat pimpinan salah satu perusahaan asuransi jiwa terbesar di Indonesia.

Melihat situasi pandemi saat ini, beberapa daerah di Indonesia kembali memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Keadaan terbaru ini menjadi momentum yang penting untuk lebih meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia mengenai pentingnya memiliki perlindungan terhadap berbagai risiko dalam kehidupan. 

Oleh karena itu, Lifepal dan rekan-rekan asuransi Lifepal akan tetap fokus memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya perlindungan asuransi, serta mengkomunikasikan secara transparan manfaat-manfaat yang bisa diperoleh dari berbagai produk asuransi yang ada di Lifepal.co.id.

Berita ini juga dimuat di : https://m.medcom.id/ekonomi/keuangan/nN90PwAK-industri-asuransi-diramal-pulih-lebih-cepat-saat-pandemihttps://finansial.bisnis.com/read/20200914/215/1291459/tumbuhkan-kinerja-asuransi-jiwa-di-masa-pandemi-ini-strategi-allianz

Iconomics Syariah Award 2021
Author: Allianz Indonesia
Allianz memulai bisnisnya di Indonesia dengan membuka kantor perwakilan di tahun 1981. Kini Allianz Indonesia hadir untuk bisnis asuransi umum, asuransi jiwa, kesehatan, dana pensiun dan asuransi syariah yang didukung oleh lebih dari 1.400 karyawan dan lebih dari 20.000 tenaga penjualan dan ditunjang oleh jaringan mitra perbankan dan mitra distribusi lainnya untuk melayani lebih dari 7 juta tertanggung di Indonesia.